Pengin mancing ikan-ikan pelagis sekaligus ikan dasaran di Pantura Jawa Tengah? Tidak salah kiranya kalau Anda melirik potensi spot mancing di perairan laut seputaran Jepara, misalnya di Karang Kusen.
Di sana banyak terdapat ikan-ikan permukaan macam tengiri, badong ataupun marlin. Jika Anda memilih mancing dasaran, di sana juga terdapat potensi bersemayamnya ikan-ikan dasaran seperti kerapu, kakap merah ataupun kerang kerong.
Karang Kusen merupakan spot mancing dengan terumbu karang di bawahnya. Dasar laut merupakan bukit bawah laut seluas sekitar 1,5 hektare dengan kedalaman antara 18 meter sampai 40 meter.
Lokasi ini bisa ditempuh dengan perjalanan laut sekitar 1,5 jam sampai 2 jam.
Menurut salah seorang angler yang juga pemandu mancing, Om Rendy Pancing, start dimulai dari Desa Banyutowo dengan kapal sopek kapasitas 5 orang plus 2 pengantar.
“Target ikan palagis bisa dicasting dengan spun atau dikoncer dengan umpan ikan banyar mati atau hidup. Untuk ikan dasaran biasanya memakai umpan udang hidup atau nus alias cumi,” katanya.
Biaya kapal Rp. 1 juta sudah termasuk untuk pembelian umpan berupa udang hidup 1 kg, makan dan air aqua 1 kardus.
Untuk memudahkan Anda mengingat informasi yang spotmancing.com berikan, berikut ini adalah ringkasan ceritanya:
Informasi trip mancing di laut Jepara
- Spot mancing: Terumbu karang di laut lepas, kedalaman 18-30 meter, dengan jarak tempuh 1,5 – 2 jam.
- Kapal: Sopek, kapasitas pemancing 5 orang ditemani 2 pemandu.
- Start dari darat: Pukul 03.00 waktu setempat (WIB). Pemancing disarankan datang lebih awal untuk menyiapkan segala keperluan dan menuju ke pangkalan start.
- Teknik mancing favorit: Koncer, jigging, casting (umpan hidup untuk mancing ngoncer bisa cari di lokasi; telah tersedia umpan udang hidup; dan siapkan pula metal jig dan spun serta minow untuk casting).
- Biaya: Rp. 1 juta/trip (5 orang) termasuk logistik dan disaranjan membawa tambahan bekal sendiri. Jika pengin dimasakkan makanan, pemandu siap melayani Anda.
- Kontak person: Rendy Pancing nomer HP. 081326021354. Kontak jauh hari sebelum Anda melakukan trip untuk melihat kesesuaian jadwal serta menanyakan apakah waktunya tepat untuk mancing di laut pada tanggal yang sudah diagendakan pemancing.
Bonus info lokasi mancing kakap putih dan gabus
Jika Anda bisa datang lebih awal sehari sebelumnya atau merencanakan pulang sehari lebih lambat, Anda akan diberitahu juga spot-spot favorit untuk mancing kakap putih atau gabus. Ini contoh hasil mancing kakap putih dan gabus.
Siap berangkat?? Nah itulah informasi terbaru untuk Anda yang pengin mancing di seputaran Jepara.
Semoga bermanfaat.
Leave a Reply