Umpan putih galatama Mak Endah, umpan legenda dari Tanah Minang

Kreatifitas para pemancing khususnya peracik umpan jitu seakan tidak pernah ada habisnya. Semakin kedepan industri umpan jitu – baik skala kecil hingga besar tumbuh pesat di nusantara. Situasi dan kondisi ini sering dimanfaatkan para produsen umpan jitu – khususnya umpan untuk mancing galatama, berlomba-lomba meningkatkan kualitas umpan buatan mereka.

Di Sumatra Barat – tepatnya di kota Bukit Tinggi, nama UMPAN PUTIH Mak Endah tentu sudah tidak asing lagi di kalangan penggemar mancing galatama. Umpan Putih yang sudah lama melegenda ini memiliki tempat khusus di hati penggila mancing galatama di banyak kota di Sumatra Barat.

Adalah J.ST Rajo Endah atau yang akrab dipanggil Mak Endah – Sang kreator sekaligus peracik UMPAN PUTIH yang melegenda ini, mengaku sudah memulai bisnis penjualan UMPAN PUTIH Galatama sejak tahun 2000 silam. Berhubung hobi utama Mak Endah adalah mancing Galatama, maka terbersit keinginan untuk meracik sendiri umpan jitu sekaligus bisa memasarkan umpan racikannya di wilayah Sumatra Barat secara luas dan menyeluruh.

Sesuai nama produknya UMPAN PUTIH, nama yang diberikan Mak Endah ini tidak lain karena umpan ini berwarna putih. Mak Endah mengaku jika perbedaan UMPAN PUTIH dengan merk-merk umpan Galatama lainnya adalah tidak digunakannya pengawet sebagai bahan tambahan di racikannya.

“UMPAN PUTIH racikan saya tidak bertahan lama karena tidak menggunakan bahan pengawet. Beda dengan umpan merk lain yang menggunakan tepung dan pengawet. Saya hanya menggunakan bahan-bahan segar, makanya tidak tahan lama” ujar Mak Endah kepada spotmancing.com.

UMPAN PUTIH yang melegenda ini ternyata juga sangat laris. Mak Endah mengaku pangsa pasarnya cukup luas di kota-kota yang ada di Sumatra Barat. Mak Endah sendiri mengaku tidak membuka cabang dalam menjual produknya. Tidak awetnya umpan menjadi alasan Mak Endah hanya memasarkan produknya secara lokal.

Umpan putih mak endah
Umpan putih mak endah

Hampir semua penggila mancing Galatama sudah mengetahui keampuhan UMPAN PUTIH racikan Mak Endah. Aktifnya Mak Endah di beberapa lomba mancing Galatama juga diyakini menjadi faktor berkembangnya bisnis penjualan UMPAN PUTIH nya.

Gaung UMPAN PUTIH juga dibarengi dengan banyaknya prestasi yang diperoleh baik oleh Mak Endah sendiri maupun para pelanggan UMPAN PUTIH nya. Mak Endah sendiri tidak bisa mengingat dan menghitung berapa banyak prestasi Galatama yang ia peroleh dengan menggunakan UMPAN PUTIH.

“Saya tidak ingat berapa banyak prestasi yang sudah saya peroleh entah itu prestasi saya sendiri maupun para pelanggan saya. Testimoni para pelanggan sangat banyak dan kesan mereka cukup puas setelah menggunakan UMPAN PUTIH”, ujarnya

Lebih lanjut, Mak Endah sedikit memberikan bocoran tentang letak keunikan UMPAN PUTIH racikannya. Kekhasan tersebut terletak dari tekstur umpannya sendiri yang gampang hancur dan akan mudah lepas jika ditarik. Oleh karena itu Mak Endah mau berbagi sedikit tips cara menggunakan UMPAN PUTIH yaitu dengan cara satu titik untuk satu lemparan. Jadi ketika umpan sudah dilempar tidak perlu ditarik karena umpan akan hancur dan lepas jika ditarik-tarik.

Sangat berbeda dengan jenis umpan lain yang menggunakan bahan dasar tepung agar tidak gampang hancur ketika ditarik. Namun untuk intensitas strike dengan metode Mak Endah diatas sudah tidak diragukan lagi keampuhannya.

Bagaimana para angler khususnya yang hobi mancing Galatama, apakah penasaran mencoba keampuhan UMPAN PUTIH Mak Endah yang sudah melegenda ini?. Mak Endah secara langsung menjual UMPAN PUTIH di Toko Galeri Pancing miliknya yang beralamat di jalan Diponegoro No.110 B (arah ke Tigo Baleh ) Bukit Tinggi Sumatra Barat atau bisa via HP di nomor 0813-6304-2604 (Mak Endah).

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*