7 Umpan Paling Jitu Untuk Mancing di Lautan di 5 Samudra

Cukup lazim kita temui seorang salt water angler membawa begitu banyak umpan buatan saat melakukan trip. Tidak hanya membawa belasan lure, tapi puluhan jenis yang menyesaki kotak umpannya,

Dalam salah satu artikel yang ditulis oleh Josep Simonds di laman saltstrong.com dituliskan bahwa untuk mancing di manapun – bahkan seluruh perairan di 5 benua, kita tak perlu membawa terlalu banyak umpan. Selain menguras energi saat pengurusannya, kerap bongkar pasang umpan saat di kapal juga menghamburkan waktu paling berharga.

Pada tulisannya, Joseph Simonds menuturkan bahwa Ia telah melakukan banyak ujicoba penggunaaan umpan  buatan di lebih dari 10 perairan di dunia, seperti laut Amerika Utara, Amerika Selatan, Asia, Eropa, Australia/New Zealand, Afrika, bahkan perairan Antartika yang terpencil.

Lewat 7 umpan pilihan, kita bisa memancing di semua perairan asin di seluruh dunia
Lewat 7 umpan pilihan, kita bisa memancing di semua perairan asin di seluruh dunia

Dari kesempatan memancing di 5 benua tersebut – dalam rentang waktu belasan tahun, rupanya telah memberi Joe – demikian angler ini biasa disapa, pemahaman penting tentang efisiensi waktu dan tenaga saat berburu ikan.

“Bongkar pasang umpan yang terlalu sering, apalagi ekspresimen mengunakan berbagai jenis artificial lure, telah lama saya tinggalkan,” tulis Joe. “Kini saya telah memantapkan diri – saat melakukan trip mancing ke perairan manapun, hanya membawa 7 jenis umpan artifisial yang telah saya buktikan sendiri efektifitasnya,” tambahnya.

Inilah 7 artificial lure paling manjur – untuk macing di seluruh pelosok perairan asin di seluruh dunia, seperti dituliskan saltstrong.com

1. Spoon

Umpan spoon
Umpan spoon

Menurut Joe, jenis umpan berbentuk seperti sendok ini adalah umpan tiruan yang paling banyak dipakai di manapun. Aksinya yang berkilau saat di dalam air, menjadi pemikat predator yang sangat efektif.

Spoon dapat digunakan dengan bermacam gaya memancing. Seorang angler bisa membiarkannya jatuh hingga kedasar lalu mengangkatnya perlahan ala mancing slow jigging, Atau bisa pula dilempar jauh, dan diretrieve dengan pola sangat cepat.

Saat ini dipasaran, dijual aneka macam spoon dengan corak gambar yang variatif, seperti gambar ikan atau motif lain. Namun dituliskan, bahwa gambar-gambar tersebut tak banyak berpengaruh di dalam air.

“Pengalaman saya membuktikan bahwa spoon polos berwarna crhome atau gold adalah yang paling baik bekerja saat di kedalaman,” Ungkap Joe.

2. Umpan berbentuk udang

Umpan udang
Umpan udang

Kebanyakan ikan di air laut sangat menyukai udang – khususnya ikan-ikan karang. Angler bisa menggunakan udang ini dalam situasi apa pun, dari memancing di perairan yang dangkal hingga laut yang lebih dalam. Gunakan timah pemberat, dan mainkan aksinya dengan merarik ujung joran.

Diterangkan dalam tulisan agar kita tak perlu membawa banyak pilihan warna udang saat mancing di laut. Warna putih dan coklat merupakan dua warna yang sudah terbukti menghasilkan hook up yang konsisten dan jitu.

Untuk kawasan Indonesia, sepertinya hanya sedikit umpan udang berkualitas baik yang dijual di pasaran. Karena itu pastikan untuk mendapatkan umpan udang tiruan dengan kualitas terbaik.

3. Flies

Flies
Flies

“Saya ingat saat masih kecil memancing di Pulau Marco – Florida. Untuk mendaratkan banyak jenis ikan, yang kami perlukan hanyalah umpan flies,” kata Joe. “Saat itu kami bisa menangkap banyak jenis ikan pemangsa, dan sampai sekarang, umpan jenis ini masih dapat bekerja dengan baik,” sambungnya.

Untuk umpan flies ini, kita bisa menambahkan beberapa aksesoris tambahan pada flies agar lebih memikat ikan. Jika mau, bahkan kita tak perlu membelinya dan bisa membuatnya sendiri di rumah.

Di Indonesia sendiri memancing menggunakan flies masih sangat langka didapati. Selain diperlukan tackle khusus, juga diperlukan skill tersendiri. Namun seperti dituliskan Joe tentang pengalamannya, menggunakan umpan flies sepertinya menantang untuk dicoba.

kaos mancing, kaos mancing mania, kaos mancing mania lengan panjang, kaos shimano, kaos mancing shimano, baju mancing, baju mancing mania

4. Topwater lure /popper

Popper
Popper

Disebutkan, bahwa tidak ada yang lebih baik dari umpan yang disambar di permukaan air, selain popper. “Tidak hanya saya, banyak pemancing lain membuktikan kempuhan popper untuk perairan dangkal atau target ikan pelagis,” Ucap Joe

“Pastikan untuk membawa popper berwarna putih, karena cahaya matahari membuatnya lebih berkilau jika dilihat dari bawah air. Sementara ukuran yang biasa saya gunakan adalah antara 12-15 cm,” terangnya lagi.

Sayangnya harga popper cukup mahal. Namun mengingat ampuhnya umpan ini, sepertinya cukup penting untuk dimiliki.

5. Umpan silikon

Umpan silikon
Umpan silikon

Jenis umpan yang terbuat dari bahan karet atau silikon ini adalah umpan yang serbaguna. Air Tawar, Air asin, Air Payau, umpan silikon ini bisa memikat ikan hampir di semua perairan.

Umpan silikon juga dapat beraksi baik di permukaan atau bisa juga dipasangi timah pemberat agar umpan ini beraksi menyelam.

6. WTD tipe suspending

WTD
WTD

“Jika saya hanya bisa membawa satu umpan, maka WTD tipe suspending adalah pilihannya,” kata Joe, seperti ditulis dalam artikel. WTD suspending menurutnya sangat ideal dimiliki karena dirancang untuk menirukan ikan kecil yang menjadi salah satu favorit ikan predator di perairan dangkal.

Umpan ini memiliki banyak kegunaan, yaitu bisa dimainkan dengan berbagai cara yang berbeda dan dalam berbagai kedalaman air.

7. Minnow

Umpan minnow
Umpan minnow

Artificial bait ini punya kemampuan aksi sangat baik di bawah air – apalagi jika dikombinasikan dengan aksesoris tambahan seperti bulu-bulu.. Oleh karena itu umpan jenis ini wajib dimiliki untuk memancing di laut.

Saat memilihnya untuk dibawa memancing, pastikan untuk membawa minnow type sinking dengan kedalaman 1-3 meter di bawah permukaan air. Pada kedalaman ini – jika memang terdapat aktifitas predator, maka umpan yang yang punya aksi baik, mampu memikat ikan predator dengan sangat kuat.

Di akhir tulisannya Joseph Simonds menuliskan bahwa dengan pemahaman ini sebenarnya kita bisa banyak menghemat waktu dan tenga yang sangat berharga. Syaratnya adalah kita juga memahami karakter perairan, hingga dapat memutuskan artificial bait mana yang akan digunakan.

“Dengan hanya membawa 7 jenis umpan ini, anda sudah bisa bertarung dengan ikan-ikan lautan, di 5 benua di dunia,” tutup Joe

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*