Spot mancing ikan lemadang di Binuangen Banten – Salah satu kekayaan alam Indonesia adalah hasil laut yang melimpah. Dikelilingi ribuan gugusan pulau tentunya banyak potensi laut yang terkandung di dalamnya, baik ikan maupun barang tambang seperti minyak bumi juga biota laut lainnya seperti mutiara dan rumput laut.
Semakin berkembangnya teknologi juga sedikit banyak mempengaruhi perkembangan kelautan Indonesia. Salah satunya adalah di bidang transportasi. Jikalau dahulu nenek moyang kita yang konon katanya orang pelaut mengarungi samudera bermodalkan layar terkembang bertenaga angin, kini masyarakat nelayan yang mencari nafkah di lautan lepas menggunakan mesin-mesin diesel impor bahkan ada yang menggunakan mesin mobil.
Demikian pula dengan para angler pemburu ikan. Dengan perahu-perahu bermesin mereka mengarungi lau untuk menuju spot-spot favorit. Salah satu titik spot yang menjadi incaran para angler mania saat ini adalah Spot Binuangen di Propinsi Banten.
Lokasi dermaga paling barat di sisi selatan Pulau Jawa yang dikelilingi bukit-bukit hijau memberikan nilai tambah dalam perjalanan menuju spot.
Spot ini menyuguhkan tantangan mancing salt water yang sangat sayang dilewatkan. Di sana terdapat ikan-ikan monster yang siap memacu adrenalin kita sampai puncak.
Untuk menuju spot itu banyak tersedia persewaan kapal, baik yang kelas ringan maupun kelas VVIP dengan layanan layaknya hotel berbintang. Kebetulan penulis pernah merasakan jenis yang terakhir.
Salah satu sumber informasi untuk mancing-memancing di kawasan itu adalah Mang Uus. Dia siap mengantarkan Anda mulai dari negosiasi sewa kapal sampai pemilihan spot paling bagus. Anda bisa mengontaknya melalui nomer HP. 085219392944 atau 082310392997.
Kapal VVIP dengan nama lambung “SEA BOSS” yang pernah kami naiki, bertarif Rp. 12 juta untuk 2 hari 1 malam trip Binuangen. Titik-titik tujuan memancing dimulai dari Tanjung Selatan Pulau Tinjil, Karang Cetek Tinjil, selatan pulau Deli, Benawo, Pulung, Cetek Deli, dan Karang Tengah.
Target ikan buruan antara lain lemadang/mahi-mahi, kakap merah, giant traveally (GT), tenggiri dan juga ikan rucah macam lencam babi, kurisi dan lain-lain. Kebetulan saat itu penulis bersama owner Sea Boss, Bapak Richard H Darsono, juga Kang Harry Buana dari Duraflex Fishing Team ditemani Yulius Kios Pancing dan Bagus A Hutomo.
Perjalanan ke Binuangen termasuk mudah. Bisa dilakukan dari Jakarta maupun Bandung dengan jalan yang relatif lancar. Sebagai gambaran, dari Kota Bandung ke Binuangen dapat ditempuh dengan waktu 9 jam kendaraan mobil pribadi.
Leave a Reply