10th Anniversary SeJaTI FC, Rasa Kekeluargaan yang Harmonis

Sahabat SeJaTI adalah dia yang selalu hadir saat suka dan duka, sahabat SeJaTI adalah mereka yang hadir saat yang lain menghilang. Mungkin inilah kata-kata Yang cocok untuk menggambarkan kekompakan grup mancing satu ini. Selatan Jakarta Tim IFT Fishing Club atau lebih dikenal dengan singkatan SeJaTI FC. Komunitas ini beberapa hari lalu merayakan hari jadinya yang ke 10 tahun.

Sajati FC
Sajati FC

Tak terasa satu dasawarsa telah mereka lewati. Om Wahyu Utomo akrab disapa Om Tom, sebagai ketua dari SeJaTI FC menjelaskan,”SeJaTI FC tidak lepas dari IFT Forum, 10 tahun yang lalu IFT forum membentuk komunitas menjadi beberapa region. Kebetulan SeJaTI FC merupakan region selatan Jakarta. Sampai sekarang SeJaTI FC masih eksis. Awalnya anggota kita ada 50an orang. Namun yang sering jumpa kopdar sekitar 20 orang. Dulu kita mengadakan kopdar 2 bulan sekali, sekarang anggota aktif SeJaTI tinggal 10 orang.”

Wahyu Utomo
Wahyu Utomo

Meskipun anggota aktif SeJaTI FC tak banyak, namun tak menyurutkan niat mereka untuk tetap berbagi kebahagiaan kepada sesama anggota di hari Jadinya yang kesepuluh. Even yang diselenggarakan cukup sederhana ini berjalan meriah. Terhitung ada 22 orang peserta yang hadir dengan membawa sanak keluarganya. Terasa benar rasa kekeluargaaan di klub mancing ini.

Acara sengaja diselenggarakan di pemancingan Rumah Kabeda, Depok, Jawa Barat. “Selain luas tempatnya, ada empang pemancingan dan SeJaTI FC memang sudah sering bikin acara di sana. Kali ini ada panggung organ tunggal juga, biar tambah meriah.” Jelas Om Tom.

Sejati FC

Diawali dengan kata sambutan dari ketua SeJaTI FC dan pemotongan tumpeng serta doa bersama sebagai tanda syukur. Kemudian acara dilanjutkan dengan lomba mancing galatama yang terbagi menjadi dua sesi. Hadirnya hiburan organ tunggal semakin memeriahkan suasana even 10 tahun SeJaTI FC. Om Arief atau akrab disapa Om Ucok menuturkan,” Jumlah peserta yang hadir memang tidak seramai acara-acara sebelumnya, dikarenakan kesibukan rekan-rekan yang berhalangan hadir. Kedepan Insya Allah setelah lebaran kita akan mengadakan Halal Bil Halal serta family gathering SeJaTI FC.”

Om Ucok yang merupakan wakil ketua SeJaTI FC juga mengungkapkan ,”Even kemaren sebenarnya ada 2 acara yang berlangsung. Pertama SeJaTI Cup yang merupakan final round dari tiga rangkaian lomba internal SeJaTI FC yang telah dilaksanakan sebelumnya. Yang kedua adalah 10th Anniversary SeJaTI FC.”.

Sejati FC
Arief AKA Ucok

SeJaTI Cup merupakan acara rutin yang diadakan SeJaTI tiap tahun juga. Terdiri dari beberapa rangkain perlombaan yang dibuat melalui kesepakatan anggota seperti lomba mancing dan lainnya. Dari beberapa lomba tersebut para pemenang masing-masing akan mendapatkan poin. Nah, di SeJaTI Cup tahun ini ternyata ada 3 orang peserta yag memiliki point yang sama. “Khusus SeJaTI Cup ternyata ada 3 peserta yang memiliki point yang sama. Mereka adalah Saya sendiri,Om Dito, dan Om Onik. Atas ide unik dari Om Tom dan rekan-rekan yang lain, maka dilakukan penilaian final berdasarkan Lomba Joget dangdut yang diiringi dengan Organ Tunggal.” Jelas Om Ucok yang juga finalis SeJaTI Cup.

Sejati FC

Setelah dilakukan lomba joged – atas keputusan bersama dari rekan-rekan dewan juri maka pemenangnya adalah Om Arief AKA Ucok Aja sebagai juara 1, Om Dito sebagai Juara 2, dan Om Onik sebagai Juara 3.
Sedangkan untuk lomba mancing pelampungan ikan mas di even 10th Anniversary SeJaTI FC para pemenangnya adalah:

Juara 1 : Om Onik
Juara 2: Om Salmin
Juara 3: Om Tom

Lomba joged
Lomba joged

Even SeJaTI ini benar benar banjir hadiah dan door prize. Reel, joran, tackle box, tas dan lainnya didapat dari sponsor dan rekan-rekan SeJaTI. Tak lupa, spotmancing.com pun ikut serta menyumbangkan kaos-kaos andalannya sebagai door prize.

Di akhir acara tibalah lomba yang ditunggu-tunggu oleh para peserta. Lomba yang bisa dibilang sangat  menyenangkan. Lomba ngubek atau menangkap ikan menggunakan tangan kosong di kolam. Lomba yang berlangsung meriah dan seru ini dimenangkan oleh Om Berrox dengan total ikan tangkapan berjumlah 85 ekor. Wow! Jago memang Om Berrox ini nangkep ikan, Hehe. Satu unit reel spinning Utra Light berhasil dibawanya sebagai hadiah. Lucunya, setelah perhitungan ikan emas yang di dapat Om Berrox lepas lagi gegara beliau tercebur ke empang. Nasib-nasib, hahaha…

Lomba mengangkap ikan dengan tangan kosong
Lomba mengangkap ikan dengan tangan

Sederhana namun seru dan meriah, inilah kata yang dapat mewakili even 10th Anniversary SeJaTI FC. “Peserta puas, senang, dan yang terpenting bisa terus bersilaturahmi sesama anggota SeJaTI FC.” Ungkap Om Ucok. Beliau juga menambahkan,” Kesan saya pribadi selama 10 tahun bersama SeJaTI FC bukanlah waktu yang sebentar untuk sebuah klub mancing. Ada hal lain yang membuat kita tetap bertahan dan pastinya bukan hanya karena MANCING, tapi rasa kekeluargaan yang membuat kita tetap bersama.

Memang tidak dipungkiri tiap orang ada titik jenuh, dan itu memang terjadi dan bisa dimaklumi jika terjadi kevakuman sesaat. Namun karena vakum tersebut juga timbul rasa kangen untuk bisa tertawa bersama lagi, saling bercerita satu sama lain. Pesan saya semoga silaturahmi terus berlanjut hingga ke anak-anak kita kelak.” Amiin.

Spotmancing.com juga ingin mengucapkan selamat ulang tahun SeJaTI FC. Semoga kian kokoh, kian harmonis, dan semakin tinggi rasa kekeluargaan antar anggota SeJaTI FC!

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*