Cara memainkan umpan buatan

Umpan buatan atau Lures adalah hal yang tidak asing lagi bagi para mancing mania, selain mudah didapat modal yang dikeluarkan juga tidak seperti membeli umpan asli. Umpan asli kadang susah didapat mungkin karena faktor penyebabnya adalah stok lagi kosong dll.Lures

Dalam menggunakan umpan buatan tidak hanya sekedar memilih umpan buatan yang berkualitas saja, akan tetapi cara menggunakannya banyak para mancing maniak tidak paham. pada kesempatan kali ini kami akan menukilkan sedikit tentang cara menggunakan umpan buatan atau lure yang kami sadur dari IFT. kita akan membahasnya bagaimana memancing nafsu ikan agar lahap memakan umpan buatan kita. Diantara tehnik menggunakannya adalah :

1. Natural Presentation (Gerakan alami)
ini merupakan tehnik dasar ketika anda menggunakan Lure atau umpan buatan. Intinya dari tehnik ini adalah umpan buatan yang anda sajikan harus benar-benar tampak alami. Ketika anda melempar umpan terhadap ikan yang ingin anda pancing, jangan melemparnya tepat diatasnya akan tetapi lemparlah di area sebelah kiri atau kanan masih dalam jangkauan pengelihatan ikan tersebut dari posisi ikan jika ikan yang anda pancing terlihat dari permukaan.

2. Pause And Effect (Berhenti Bergerak Sesaat)

Umpan buatan yang terbaik sekalipun tidak akan bisa mendapatkan performance terbaiknya jika ketika dilempar kedalam air dan bergerak monoton gerak hanya lurus saja. Mengapa demikian?, jika gerakan umpan buatan hanya bergerak lurus satu arah tidak akan memancing nafsu makan ikan yang anda pancing. Terkadang ikan predator lebih suka menerkam mangsanya jika terkesan lemah dan gampang disergap. Jadi berhenti menggulung sejenak agar bisa merangsang ikan yang melihatnya dan segera menyergapnya ketika gulungan senar anda hentikan.
3. Nevous Tweetch (Bergerak Panik)
Ini adalah tehnik agar umpan buatan anda terlihat panik ketika ikan yang anda pancing memperhatikannya dan bersiap untuk menyergapnya. Caranya adalah dengan menghentak-hentakkan joran anda dengan hentakan yang pelan dan teratur.

4. Speed (Kecepatan)
Kecepatan gerak umpan buatan anda di dalam air adalah salah satu unsur penting untuk memancing naluri ikan, terutama ikan yang berada di perairan tropis ketika melihat calon mangsanya ingin meloloskan diri dari terkamannya.
Tehnik ini bisa salah jika menghentikan umpan buatan berhenti ketika ikannya mengejar. hal ini akan membuat ikan berputar arah. Jadi ketika ikan tersebut mengejar umpan buatan anda gulung secepat mungkin agar tidak terlihat oleh para ikan dan ini akan membuat ikan semakin lapar dan akan segera menyergap ketika lemparan yang kedua.

5. An Easy Meal (Mangsa yang mudah)
Tidak ada ikan yang menolak umpan yang mudah, tehnik ini sangat bagus anda terapkan ketika melihat banyak mangsa yang berkumpul di satu tempat ada beberapa ikan pemangsa justru memilih calon mangsanya, yang paling mudah itulah yang dia sergap. Lemparkan umpan buatan anda ke tempat berkumpulnya ikan-ikan mangsa biarkan ia tenggelam perlahan anda harus bersiap terhadap balasan dari sang predator.

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*