X

Lomba mancing Galatama IFT Four Strike 3- Cibubur

Lomba Mancing Galatama

Pada hari minggu tanggal 27 Agustus 2017 kemarin International Fishing Tackle Member menggelar Lomba mancing yang bertajuk IFT Four Strike Galatama Tahap 3. Bertempat di Kolam Pemancingan Telaga Bumiperta Cibubur, ini adalah lomba mancing sekaligus agenda rutin tahap 3 yang dilaksanakan oleh IFT member. Adapun maksud dari pelaksanaan lomba ini tidak lain sebagai ajang kopdar dan silaturahmi sesasama anggota IFT di Indonesia.

Antusiasme peserta

Hajatan ini mengambil konsep lomba mancing Galatama dengan target ikan mas. IFT menyediakan hadiah uang tunai dengan total puluhan juta rupiah. Dengan harga tiket sebesar Rp 1.500.000,-/lapak/1 joran, peserta lomba mancing sudah mendapatkan gratis kaos souvenir dari sponsor acara.

Panitia lomba mancing menetapkan 11 kategori juara. Antara lain Juara Terberat 1, Juara Terberat 2, Juara Terberat3. Selain itu juga juara Terberat 4, Juara Terberat 5, Juara Induk Merah, Juara 6 Kg terbanyak, Juara Berat Total 1, Juara Berat Total 2, Juara sesi 1 dan Juara Sesi 2.

Antusiasme peserta yang membludak terbukti dengan hadirnya 98 peserta. Mereka menempati lapak mancing masing-masing dengan harapan  membawa pulang grand prize uang tunai sebesar Rp 35.000.000. Spotmancing.com yang hadir langsung di acara tersebut berhasil merangkum jalannya acara mulai adar awal hingga akhir lomba.

Para pemenang lomba

Lomba ini mempunyai 2 sesi acara dimana sesi pertama dimulai pada pukul 15.00-17.00 WIB. Sementara sesi kedua dimulai pada pukul 17.00-19.00 WIB. Jalannya lomba di sesi pertama diwarnai persaingan yang ketat antara para peserta dalam meraih hasil perolehan ikan.

Menurut pantauan spotmancing.com, strike ikan pertama berhasil diraih oleh lapak nomor 28 atas nama Lokananta dengan perolehan ikan mas seberat 6.80 kilogram. Namun tidak berlansung lama lapak dengan nomor 60 atas nama Tom Sejati dengan hasil perolehan ikan mas seberat 8,85 kilogram. Ini mengukuhkannya sebagai juara di sesi pertama lomba.

Menuju sesi kedua perlombaan yang dimulai pada pukul 17.00-19.00 WIB. Strike ikan berhasil diraih oleh lapak nomor 10 atas nama Fadel 98 dengan peroleha berat ikan mas berbobot 10,90 kilogram. Perolehan Fadel 98 bertahan hingga akhir perlombaan sesi kedua. Hal ini lantas menjadikan Fadel 98 dari lapak nomor 10 secara otomatis menjadi menjadi juara 1 kategori ikan terberat. Ia berhak membawa pulang grand prize uang tunai senilai Rp 35.000.000,- dan trophy.

Selain 2 strike diatas, strike-strike lainnya juga dirasakan oleh peserta lainnya yang akhirnya juga berhasil menjadi juara beberapa kategori.

Para pememang lomba

Berikut nama para juara Lomba Mancing IFT Four Strike Galatama Tahap 3 Telaga Bumiperta Cibubur :

Juara 1 Induk Terberat diraih oleh Fadel 98 ( 10,90 kg ) sekaligus berhak atas hadiah Uang Tunai senilai Rp 35.000.000,- + Trophy
Juara 2 Induk Terberat diraih oleh Capluk ( 10,50 kg ) sekaligus berhak atas hadiah Uang Tunai senilai Rp 17.000.000,- + Trophy

Juara 3 Induk Terberat diraih oleh Gobang ( 9,30 kg ) sekaligus berhak atas hadiah Uang Tunai senilai Rp 8.000.000,- + Trophy

Juara 4 Induk Terberat diraih oleh G.G ( 9,10 kg) sekaligus berhak atas hadiah Uang Tunai senilai Rp 4.000.000,- + Trophy

Juara 5 Induk Terberat diraih oleh Airel ( 9,10 kg/kalah waktu) sekaligus berhak atas hadiah Uang Tunai senilai Rp 3.000.000,- + Trophy

Juara Induk Merah diraih oleh Razan ( 7,60 kg) sekaligus berhak atas hadiah Uang Tunai senilai Rp 2.000.000,- + Trophy

Juara 6 kg Terbanyak diraih oleh Kebo Iwo dan Doa Ibu (total sama 18 ekor) sekaligus berhak atas hadiah Uang Tunai senilai Rp 2.000.000,- + Trophy

Juara Berat Total 1 diraih oleh Mandacan ( 201,70kg) sekaligus berhak atas hadiah Uang Tunai senilai Rp 1.500.000,- + Trophy

Juara Berat Total 2 diraih oleh Tong bajil ( 189,45 kg) sekaligus berhak atas hadiah Uang Tunai senilai Rp 1.000.000,- + Trophy

Lomba Mancing Galatama

Selain lomba mancing yang berhadiah uang jutaan rupiah IFT juga menggelar stand penjuaan alat-alat pancig dan kaos mancing dari grup-grup IFT. Diskon special juga diberikan oleh IFT kepada para pengunjung yang berbelanja di event IFT.

Di akhir acara spotmancing.com yang berhasil mewawancarai Rizki yang juga salah satu panitia penyelenggara dari IFT menuturkan jika ke depannya IFT bisa mengadakan lomba-lomba diuar area JABODETABEK dengan maksud agar member-member IFT yang berasal dari luar kota bisa ikut bergabung di event IFT selanjutnya.

Selamat kepada para pemenang dan sukses buat IFT atas suksesnya acara Lomba mancing IFT Four Strike Galatama Tahap 3. Tetap junjung tinggi sportifitas dan salam joran melengkung

IFT four strike tahap 3

Lomba Mancing Galatama

Ilham Anas:
Terkait