X

Tips meningkatkan jarak dan akurasi casting menggunakan reel spinning

Saat casting menggunakan reel spinning dan umpan buatan, terdapat satu pemikiran keliru diantara beberapa pemancing, khususnya tentang teknik melempar umpan. Kesalahan casting ini terjadi khususnya pada castinger yang menginginkan jauhnya jarak lemparan sekaligus ketepatan akurasi.

Banyak diantara pemancing menyimpulkan, bahwa untuk mendapatkan lemparan terjauh – sekaligus tingginya presisi, dilakukan dengan cara memposisikan tackle sejauh mungkin ke belakang, dengan sudut kemiringan lebih dari 180 derajat (atau lebih). Setelah ada jeda beberapa saat untuk mengumpulkan tenaga, lalu umpan dilempar sekuat tenaga ke arah yang diinginkan.

Dalam laman saltstrong.com, disebutkan bahwa cara melempar seperti ini punya banyak kelemahan.  “Alih-alih presisi, cara lempar yang salah hanya akan melambungkan umpan jauh ke atas, lalu jatuh pada jarak yang dekat. ” tulis laman tersebut.

Cara melempar yang benar, meningkatkan jarak dan akurasi saat melempar umpan

Untuk menghasilkan hasil lemparan terjauh sekaligus presisi – tentunya dengan tenaga yang minim, kita bisa meniru para pemain golf saat mengayunkan stick nya. Para pemain golf – saat memukul bola, memanfaatkan momentum gaya tolak saat stik diayunkan kebelakang.

“Mereka menghindari jeda sedikitpun saat ayunan stiknya mencapai pangkal tolakan, dan langsung membalikan ayunan kedepan,” tulis saltstrong. Dengan cara ini pegolf memanfaatkan gaya pegas yang menghasilkan energi tambahan tanpa membuang tenaga terlalu banyak.

Gaya tolak ini juga punya presisi lemparan lebih tinggi terjadi karena terciptanya garis lurus pada tolakan- baik saat mengayun ke belakang dan ke depan, sehingga umpan lebih mudah diarahkan dan meningkatkan akurasi

Simak cara mengayun tackle pada video di bawah ini:

Kesimpulan

Selain meningkatkan jarak serta akurasi, cara melempar yang benar juga berarti menegakkan prinsip keselamatan saat memancing. Dengan mengayunkan tackle dengan posisi tegak (seperti tampak dalam video), akan jauh mengurangi resiko tersangkutnya hook pada benda-benda sekitar, apalagi pada rekan sesama pemancing yang bisa berakibat sangat fatal.

Mengingat efektifitasnya, maka gaya casting ini juga bermanfaat untuk memancing di perairan luas, dan juga di lokasi mancing yang sempit seperti di atas perahu ataupun memancing di atas karang.

Selamat mencoba!

Ilham Anas:
Terkait