Pengin mancing tengiri monster 45 kg? Cobalah spot Munjungan…

Ketika melihat foto ikan tengiri seberat 25 kg yang dikirim Om Apip Surabaya, saya sudah melotot. Tetapi ya ampun, lebih melotot lagi ketika melihat foto ikan tengiri seberat 45kg hasil pancingan Om Mathias Siswarsono dari Angler Sempel Community yang dikirimkannya pada kesempatan berikut. Gila, ternyata itu adalah ikan-ikan hasil pancingan di perairan Munjungan, Trenggalek, Jawa Timur.

Foto ikan tengiri 25 kg yang diperlihatkan Om Apip itulah yang menggerakkan tim spotmancing.com (saya, Om Heri Skatetrue dan Om Basuki Syamsudin) untuk segera merencanakan trip ke perairan Munjungan beberapa waktu lalu.

Bekal informasi awal yang saya terima adalah soal kontak tekong yang akan mengantarkan kami ke spot tengiri babon itu, kondisi jalan menuju Munjungan, penginapan dan tentu saja yang terpenting adalah teknik mancing yang digunakan.

Untuk setiap detail mengenai informasi itu, akan spotmancing,com beberkan dalam artikel ini. Yang jelas, ketika tim kami ke sana, langsung bisa menyaksikan spot-spot karang yang luar biasa ajib. Pada akhir trip, 2 ekor giant travelly sirip biru (blue fin GT) seberat 6-8 kg berhasil landed. Tengirinya bagaimana? Masih tetap kami incar untuk kesempatan berikut karena “kebetulan” pas kami ke sana, sambutan angin barat langsung mendatangi kami dan karenanya spotmancing.com hanya sempat mengeksplor sedikit titik potensial.

Nah, sebelum kita ngobrol soal apa dan bagaimana mancing di Munjungan, lihat dulu nih foto ikan tengiri 25 kg dan 45 kg. Foto pertama adalah hasil pancingan Om Apip dan kawan-kawan dari komunitas Angler Sempel Community, foto ikan tengiri 45 kg adalah hasil pancingan Om Mathias Siswarsono, juga dari Angler Sempel.

Ikan tengiri seberat 25kg hasil mancing di perairan Munjungan Trenggalek. Foto dikirim Om Apip Dwi Cahyono
Ikan tengiri seberat 25kg hasil mancing di perairan Munjungan Trenggalek. Foto dikirim Om Apip Dwi Cahyono
Ikan tengiri seberat 45kg hasil mancing di perairan Munjungan Trenggalek. Angler dari Angler Sempel Surabaya, Mathias Siswartono, foto dikirim Om Apip Dwi Cahyono
Ikan tengiri seberat 45kg hasil mancing di perairan Munjungan Trenggalek. Angler dari Angler Sempel Surabaya, Mathias Siswartono, foto dikirim Om Apip Dwi Cahyono

Oke, tidak usah berpanjang kata, berikut ini adalah info awal yang perlu Anda tahu kalau pengin mancing ke Munjungan.

Sewa kapal dan transportasi ke Munjungan

Kapal yang digunakan adalah kapal katir kapasitas 3 pemancing dan 2 ABK. Kalau mau ke sana, silakan saja kontak Pak Ulum dengan nomer HP. 085259880921.

Harga sewa kapal pagi sampai sore Rp. 750.000 termasuk bekal makan siang. Sewanya mahal? Relatif tidak. Mengapa? Minimal untuk harga solarnya saja, tekong harus mengeluarkan uang hampir 2 kali lipat dari harga solar di kota. Kenapa? Kondisi jalan ke Munjungan sangat “aduhai” sampai-sampai truk tangki saat kami ke sana tidak bisa masuk dan menyebabkan pompa bensin libur paksa sudah lebih kurang 2 bulan.

Kenapa truk tanki tidak bisa sampai Munjungan saat itu? Jalanannya sempit dengan tanjakan dan kelokan sangat tajam dan kondisi saat itu sedang sangat rawan longsor. Bahkan di banyak titik, mobil yang berpapasan harus mengalah salah satu untuk mepet di pinggir halan atau mundur dulu agar tidak terperosok ke jurang.

Saran spotmancing.com, kalau Anda melakukan trip ke sana, pastikan Anda menggunakan alat transportasi, misalnya mobil, yang sehat untuk melawan tanjakan-tanjakan tajam. Pastikan full  tank dari Trenggalek agar tidak perlu mengisi bensin lagi untuk Trenggalek – Munjungan PP.

Di mana sebenarnya Munjungan? Munjungan adalah sebuah kota kecamatan di pojok barat daya Trenggalek. Ada beberapa alternatif jalan menuju ke sana dari arah timur barat, tetapi saran saya simpel, ambil saja jalur dari kota Trenggalek. Gunakan Google Map untuk menuju ke sana dan yang terpenting lagi jangan malu untuk bertanya jika Anda bingung menentukan jalan yang harus dipilih.

Jalan berkelak-kelok dengan tanjangan tajam dikompensasi dengan pemandangan selama perjalanan yang sungguh elok.

Nginep di mana? Anda bisa menginap di Penginapan Kuda Laut. Jika Anda ke sana kali pertama, sesampai di sana kontak tekong, Pak Ulum, dan minta saja diantar ke penginapan itu. Bagaimana kondisi penginapan? Lebih dari cukup kalau sekadar untuk menginap bagi pemancing yang suka mbolang. Tarfnya Rp. 60.000/ kamar/ hari untuk 2 orang tidak termasuk makan di dalam. Hal yang perlu Anda siapkan paling ya cemilan dan obat anti nyamuk di malam hari….

Target ikan, alat dan teknik mancing di Munjungan

Seperti pada umumnya spot mancing di Laut Selatan, Anda bisa menarget ikan palagis dan dasaran. Mulai dari tengiri, GT, wahoo, lemadang, layaran, marlin sampai ikan dasaran yang relatif mahal karena enak dimasak: kerapu lodi…nyus banget nih ikan, hehehe…

Alat pancing yang Anda persiapkan sesuaikan dengan teknik mancing dan target ikan. Saran saya, untuk menarget ikan palagis, bisa Anda gunakan teknik jigging, casting dan castjig. Dan mengingat jumlah batu mandi yang bejibun dengan potensi GT dan tengiri besar-besar, Anda yang suka main popping silakan coba main poppingan. Anda akan terbelalak mendapati banyaknya batu mandi yang sangat menggiurkan sebagai spot popping.

Spesifikasi peralatan seperti apa? Sesuaikan dengan target ikan. Saya tidak akan berpanjang lebar soal ini untuk Anda. Sebab, kalau Anda sudah punya keinginan mancing di Munjungan, saya anggap Anda sudah paham teknik mancing di laut menggunakan kapal. Tetapi kalau Anda memerlukan panduan secara umum, silakan Anda simak artikel Cara sukses mancing ikan tengiri, GT, tongkol dan karas dengan spun dan minow. Meski itu bercerita soal mancing di Pacitan, tetapi itu bisa dipraktekkan di Munjungan.

Kami sarankan juga Anda membawa pancing dasaran dengan umpan ikan-ikan kecil (koordinasikan terlebih dulu tekong untuk mendapatkan umpan) untuk target ikan dasaran seperti kerapu dan lainnya.

Namun Anda juga bisa melakukan casting landabase-an di Pantai Blado jika masih ada waktu terluang saat melakukan trip ke Munjungan. Sebab, di sana terdapat pula spot mancing secara landbase.

Om Basuki dengan GT blue fin strike di Munjungan
Om Basuki dengan GT blue fin strike di Munjungan
Om Heri dengan GT blue fin strike di Munjungan
Om Heri dengan GT blue fin strike di Munjungan
Munjungan juga punya spot oke untuk mancing secara landbase.
Munjungan juga punya spot oke untuk mancing secara landbase.
Meski jalan penuh kelokan dan tanjakan tajam, suguhan pemandangan alam nan indah tersaji selama perjalanan ke Munjungan.
Meski jalan penuh kelokan dan tanjakan tajam, suguhan pemandangan alam nan indah tersaji selama perjalanan ke Munjungan.

Spot mancing di Munjungan

Berangkat dari Pantai Blado Munjungan, Anda akan di antar ke spot-spot potensial di seputaran Teluk Sumbreng atau ke luar lebih jauh lagi. Buktikan saja sendiri dan Anda akan mendapati spot-spot mancing yang sangat aduhai.

Nah itulah sobat… tunggu apa lagi?

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*